Patroli Dialogis Pasca Pilkada Personil Polsek Kotabaru Sambangi Perumahan

    Patroli Dialogis Pasca Pilkada Personil Polsek Kotabaru Sambangi Perumahan

    KOTABARU KARAWANG - Pasca Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang telah berlangsung, unit Samapta Polsek Kotabaru Polres Karawang Polda Jawa Barat intensif dalam melakukan patroli dialogis di wilayahnya. Senin (09/12/2024) 

    Personil Polsek Kotabaru melaksanakan patroli di salah satu perumahan di Kecamatan Kotabaru, bersama dengan petugas keamanan setempat. Patroli dialogis ini dipimpin oleh Bawas yang didampingi oleh personil piket Patroli. 

    “Kegiatan tersebut bertujuan untuk memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) tetap terjaga, serta memberikan himbauan kepada petugas satpam mengenai pentingnya meningkatkan kewaspadaan menjelang Pilkada.” Ucap Aiptu Adang. 

    “Kami hadir di sini untuk memastikan situasi keamanan di perumahan ini tetap kondusif. Kami juga mengajak para satpam untuk lebih waspada dan proaktif dalam menjaga keamanan, terutama menjelang Pilkada yang biasanya rawan akan potensi gangguan.” Ujar Aiptu Adang. 

    Ditempat terpisah Kapolsek Kotabaru Iptu Suherlan, S.H., menyampaikan selain memberikan himbauan Kamtibmas, personil patroli juga menyampaikan pentingnya menjaga kerukunan antarwarga perumahan pasca Pilkada. 

    Personil Polsek Kotabaru menekankan bahwa perbedaan pilihan politik tidak boleh memecah belah persatuan warga. 

    “Personil patroli juga mengajak satpam dan warga untuk bersama-sama menjaga kondusifitas lingkungan selama proses Pilkada berlangsung.” Ujar Kapolsek. 

    “Kami berharap seluruh warga perumahan dapat menjaga persatuan dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang bisa memicu konflik. Kondusifitas wilayah sangat penting, terutama di masa-masa seperti ini.” Himbau Kapolsek. 

    Personil Polsek Kotabaru berkomitmen untuk terus melakukan patroli dialogis di berbagai titik, termasuk perumahan dan area publik lainnya. 

    Upaya ini merupakan bagian dari langkah preventif untuk memastikan situasi pasca Pilkada di wilayah Kecamatan Kotabaru yang Harmonis, aman dan damai. 

    Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan masyarakat dapat menjalani aktivitas sehari-hari dengan rasa aman dan nyaman, serta situasi kamtibmas pasca Pilkada dalam suasana yang kondusif tanpa adanya gangguan Kamtibmas. Ungkap Kapolsek. 

    #polsekkotabaru

    #polreskarawang

    #iptusuherlan

    #akbpedwarzulkarnain

    KARAWANG

    KARAWANG

    Artikel Sebelumnya

    Sigap Bhabinkamtibmas Bersama Babinsa Desa...

    Artikel Berikutnya

    Polisi Laksanakan Patroli Dialogis, Datangi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Polres Karawang, Bhabinkamtibmas Aipda Tono Ngawangkong Bersama Masyarakat Wilayah Desa Mulyasejati.
    Polres Karawang, Bhabinkamtibmas Aipda Koko sudrajat Ngawangkong Bersama Masyarakat Wilayah Desa Mulyasari.
    Wujud Sinergitas TNI-POLRI, Polsek Klari Kunjungi Koramil 0412/Klari Dalam Rangka Silaturahmi Kamtibmas
    Sinergitas Terkait TPPO Bhabinkamtibmas Dan Babinsa Sambang Dialogis Dengan Tokoh Masyarakat Desa Binaan

    Ikuti Kami