Patroli Presisi Polsek Kotabaru Sambangi Pos Kamling Berikan Pesan Kamtibmas Cegah Guantibmas

    Patroli Presisi Polsek Kotabaru Sambangi Pos Kamling Berikan Pesan Kamtibmas Cegah Guantibmas

    KOTABARU KARAWANG - Dalam upaya meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat, Personil Polsek Kotabaru Polres Karawang Polda Jawa Barat melaksanakan patroli malam sambang pos Kamling di wilayah Desa Jomin Barat Kecamatan Kotabaru Kabupaten Karawang, Jumat dini hari (02/08/2024). 

    Personil Polsek Kotabaru Polres Karawang Polda Jawa Barat yang dipimpin oleh Bripka Mulyadi, S.H. melaksanakan patroli malam dan menyempatkan singgah ke Pos Kamling yang terletak di wilayah Dusun Margasari Desa Jomin Barat Kecamatan Kotabaru Kabupaten Karawang disambut oleh warga yang sedang melaksanakan jaga malam di Pos Kamling. 

    Ditempat terpisah Kapolres Karawang Akbp Edwar Zulkarnain, S.I.K., S.H., M.H., melalui Kapolsek Kotabaru Iptu Suherlan, S.H. mengatakan “Patroli malam ini tujuannya adalah untuk mengetahui sejauh mana kesadaran warga dalam melaksanakan ronda malam, karena sejatinya keamanan ketertiban masyarakat (kamtibmas) akan terwujud dengan baik apabila tumbuh kesadaran dengan sendirinya dari warga terhadap lingkungannya, ” ungkap Kapolsek. 

    Kapolsek menambahkan bahwa Personil patroli memberikan pesan Kamtibmas agar saat ronda keliling kampung minimal berjumlah dua orang, supaya apabila menemukan sesuatu hal bisa berkoodinasi satu sama lainnya. 

    Kapolsek juga meminta warga untuk meningkatkan kewaspadaan di lingkungan rumah masing - masing, cek segala sesuatunya sebelum tidur untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. pungkas Kapolsek. 

    #polsekkotabaru #polreskarawang #iptusuherlan #edwarzulkarnain

    KARAWANG

    KARAWANG

    Artikel Sebelumnya

    Upaya Berikan Kenyamanan Saat Transaksi...

    Artikel Berikutnya

    Cegah Kejahatan Dan Aksi Tawuran, Unit Reskrim...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Hendri Kampai: Revolusi Penulisan Rilis Berita dengan Bantuan Artificial Intelligence (AI)
    Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada, Bhabinkamtibmas Polsek Telagasari Himbau Warga Jaga Kesatuan
    Polsek Pangkalan Laksanakan Patroli Prekat di Lokasi Proyek Tol Japek 2
    Polisi Tingkatkan Pengaturan Lalu Lintas Pagi di Depan SMPN 1 Pangkalan

    Ikuti Kami